Hari Raya Idul Fitri 1445 H, tinggal menghitung hati saja. Banyak masyarakat yang berbondong-bondong memadati tempat perbelanjaan.
Seperti yang kita ketahui, membeli baju baru saat lebaran seakan sudah menjadi tradisi di Indonesia. Tak ayal jika banyak orang-orang memburu baju, aksesoris, hingga jajanan untuk menyambut momen ini.
Terlebih jika upah kerja hingga Tunjangan Hari Raya (THR) sudah diterima semua. Berbagai tempat perbelanjaan, seperti minimarket, pasar, dan mall pun penuh. Belum lagi dengan adanya jadwal buka bersama (Bukber). Sejenis tempat makan, seperti warung, cafe, dan restoran pun turut dipadati pengunjung.
Dua dari sekian banyak tempat di Surabaya yang dipadati pengunjung ialah Royal Plaza. Pada video yang diunggah akun Instagram ini_surabaya, menunjukkan suasana padat di tempat yang dijuluki sebagai mall sejuta umat ini.
"Royal Plaza lautan manusia rek. Hayo siapa yang sedang berburu diskon di Royal Plaza?," tulisnya dalam unggahan tersebut.
Selain Royal, yang tak kalah padatnya ialah pasar malam Kodam. Mulai dari jajanan, parfum, aksesoris hp, hingga kebutuhan sandang ada di sini. Terlebih harganya yang terbilang cukup terjangkau. Sehingga tak heran jika setiap akhir pekan, khususnya jelang lebaran, pasar ini selalu ramai.
Meski begitu, pengunjung diharap tetap berhati-hati membawa uang maupun barang berharga lainnya. Karena jelang lebaran seperti saat ini, banyak kemungkinan adanya pencurian dan aksi-aksi kriminal lainnya.
- Get link
- X
- Other Apps
- Get link
- X
- Other Apps
Comments
Post a Comment